Mall dan Pusat Perbelanjaan di Cirebon


Cirebon sebagai kota perdagangan dan jasa memiliki berbagai fasilitas, salah satunya yaitu mall dan pusat perbelanjaan yang dapat dinikmati oleh masyarakatnya maupun bagi para pelancong yang sedang transit atau singgah di daerah yang dikenal dengan sebutan kota udang.

Nah, untuk Anda yang sedang berada di Cirebon tidak perlu khawatir apabila ingin berbelanja atau hanya sekedar jalan-jalan karena di kota ini memiliki beberapa mall yang cukup besar yang tidak kalah bagus dengan pusat perbelanjaan di kota lain.

Berikut ini beberapa pusat perbelanjaan atau mall yang bisa menjadi destinasi wisata belanja Anda selama berada di Cirebon:

Grage Mall

Pusat perbelanjaan ini merupakan salah satu yang paling tersohor di Cirebon. Terletak pusat kota, tepatnya di Jalan Tentara Pelajar atau biasanya orang Cirebon mengenalnya dengan sebutan Gunung Sari.

Grage mall memiliki parkiran yang cukup luas dengan beragam fasilitas dan banyaknya tenan serta terhubung dengan hotel dan convention hall.

Mall yang terdiri dari 3 (tiga) lantai ini mudah dijangkau dengan angkutan umum atau angkot karena hampir semua trayek angkot melintasi pusat perbelanjaan ini.


CSB Mall (Cirebon Super Blok)

Pusat perbelanjaan ini berada di Jalan Cipto Mangunkusumo, letaknya berada ditengah kota Cirebon. Mall yang berdiri dibekas lahan Asrama Brimob ini memiliki area yang cukup luas.

Pusat perbelanjaan ini memiliki parkiran yang cukup luas dan terkoneksi dengan fasilitas lainnya yaitu hotel, pertokoan dan perkantoran.


Cherbon Junction

Pusat Perbelanjaan ini dikenal oleh masyarakat Cirebon dengan sebutan Yogya Junction. Lokasinya berada di Jalan Kartini yang merupakan pusat kota Cirebon.

Letaknya yang cukup strategis membuat pusat perbelanjaan ini ramai dikunjungi oleh masyarakat untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari.



Surya Toserba

Surya Toserba berada di Jalan Siliwangi dan posisinya cukup strategis. Tempatnya mudah dijangkau karena hampir semua angkutan kota melintasi pusat perbelanjaan ini.



Asia Toserba

Lokasi Asia Toserba berada di Jalan Siliwangi dan letaknya bersebelahan dengan Surya Toserba. Posisinya yang berada ditengah kota membuatnya ramai dikunjungi baik oleh pembeli maupun pelancong untuk sekedar jalan-jalan.



Grage City Mall

Pusat perbelanjaan ini terletak di Jalan Ahmad Yani dan merupakan salah satu mall yang memiliki taman dan ruang terbuka yang cukup luas. Selain taman, di ruang terbuka pusat perbelanjaan ini juga terdapat panggung yang bisa digunakan untuk kegiatan seni dan hiburan.

Grage City Mall ini berada di kawasan pemukiman mewah yang bernama Pegambiran Residence.


Pusat Grosir Cirebon - PGC

Pusat Grosir Cirebon (PGC) berada di Jalan Siliwangi dan dahulu dikenal dengan sebutan Pasar Pagi. Pusat perbelanjaan yang dikelola oleh Perumda Pasar Kota Cirebon ini berisi tenan-tenan pakaian dan keperluan lainnya.



Post a Comment for "Mall dan Pusat Perbelanjaan di Cirebon"

iklan